Mezbah Keluarga

W3 Juli 2025 (20 Juli - 26 Juli)

# Ketika Kita Berdoa/Berpikir, Tuhan Bertindak Lebih Besar

Beberapa catatan penyelenggaraan mezbah keluarga

  • Tujuan
    • Mezbah keluarga adalah salah satu alat untuk keluarga dapat membangun kasih, membangun komunikasi dan membangun doa bersama.
  • Penyelenggaraan
    • Mezbah keluarga dianjurkan dapat dilakukan malam hari sebelum tidur atau di pagi akhir pekan.
    • Setiap keluarga dapat menyiapkan sekitar 20-30 menit untuk melakukan mezbah keluarga. Apabila durasi penyelenggaraan yang melebihi 30 menit karena kondisi tertentu, hal tersebut tidak menjadi masalah.
    • Pemimpin acara dapat dilakukan bergantian di antara anggota keluarga.

Pembukaan

  • Pemimpin mezbah hari ini membuka dengan salam hangat dan ajakan untuk bersekutu dengan sukacita di mezbah keluarga hari ini.
  • Kemudian dilanjutkan dengan memuji dan menyembah Tuhan bersama-sama.
  • kasih-Mu layakkan s'luruh hidupku

    mampukanku melakukan yang Kau inginkan

    tak bisa ku terlepas

    Kau menggenggam tanganku

    ingin lebih mengenal pribadi-Mu


    ku terhubung dengan-Mu

    s'lalu melekat di hati-Mu

    firman-Mu itulah dasar hidupku

    yang berdaulat atasku

  • Setelah pujian selesai, salah satu anggota keluarga berdoa untuk mengucapkan syukur kepada Tuhan atas penyertaan dan perlindungan-Nya di sepanjang satu minggu yang telah dilalui.

Berbagi Cerita

  • Setiap anggota keluarga membagikan berkat atau pengalaman/kejadian sepanjang satu minggu ini.
    • Ceritakanlah pengalaman yang paling menyenangkan satu minggu ini.
    • Ceritakanlah pengalaman yang paling tidak menyenangkan satu minggu ini.
    • Adakah hal yang menjadi pelajaran dari masing-masing kejadian tersebut?

Pembacaan Alkitab & Pembicaraan Firman

  • Marilah kita membaca bersama-sama Efesus 3:14-21 secara bergantian, dan dilanjutkan dengan saling berbagi:
    • Apakah yang Tuhan ajarkan melalui pembacaan perikop ini? Silakan saling berbagi.
    • Apakah yang sedang kita doakan atau pikirkan saat ini? Percayakah kita bahwa Tuhan dapat melakukan jauh lebih banyak dari yang kita doakan atau pikirkan?
    • Apakah ada satu hal yang dapat kita lakukan seminggu ke depan meresponi renungan kita hari ini?

Kesimpulan

  • Tuhan mau kita meminta dalam doa. Tuhan juga mau kita memakai akal budi kita dengan memikirkan, merencanakan dan juga mempertimbangkan. Ketika kita berdoa dan berpikir, kuasa Tuhan bekerja dalam diri kita. Tuhan tidak tinggal diam. Dia berkarya melalui doa dan pikiran kita. Bahkan janji-Nya sangat besar: Tuhan sanggup melakukan jauh lebih banyak dari yang kita doakan atau pikirkan. Itulah sebabnya tidak akan pernah sia-sia bila kita datang kepada-Nya. Segala kemuliaan bagi Tuhan!

Doa Bersama

  • Setiap anggota keluarga membagikan hal-hal yang akan dihadapi dalam minggu ini untuk didoakan, baik pergumulan ataupun kerinduan.
  • Setelah setiap anggota membagikan, dilanjutkan dengan doa bersama dengan saling mendoakan sesama anggota keluarga.
  • Doa ditutup oleh pemimpin acara.

Penutup

  • Tetapkanlah pemimpin acara untuk minggu depan.
  • Marilah kita saling bersalaman dan saling mengucapkan berkat satu sama lain.
Download PDF